Kamis, 25 Juli 2019

Menempel kertas

Hari ini saking semangatnya kak Qila belajar dia gak mau berhenti dan ingin terus belajar sambil bermain bersama bundanya. Hari ini kak Qila nagih untuk belajar menempel setelah belajar mengenal pohon kemarin.

Akhirnya bunda pun membuat gambar  tangkai pohon strawberry dan meminta kak Qila untuk menempelkan daun dari kertas dan gambar buah strawberry yang di dapat dari bekas kertas wadah jajanan.

pada kesempatan kali ini yang paling bikin si kakak semangat yaitu disaat dia diperbolehkan mengoles lem kertas pada gambar yang hendak ditempel. akan tetapi ketika menempel, kak Qila tidak sabaran dan menempelkannya pada tempat yang kurang tepat. wajar sih karena untuk hal-hal yang halus dan butuh kehati-hatian kak Qila memang belum terbiasa. bisa melepas sticker dari alasnya saja itu sudah luar biasa apalagi kalau seandainya bisa menempel gambar dengan tepat.

Satu persatu, daun dan gambar buah ditempel kak Qila berdasarkan instruksi bundanya dalam menempelkan. dan akhirnya pohon strawberry pun jadi. kak Qila begitu senang.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar